Event dan BudayaInformasi

Nglanggeran-Tahura Mountain Bike bersama JHB

Gelaran acara yang diselenggarakan dalam Nglanggeran-Tahura Mountain Bike memang sangat mengundang banyak pecinta gowes terutama yang suka akan tantangan dan sesuatu yang baru rute yang akan di tempuh. Tahun lalu Nglanggeran Mountain Bike sukses menyelenggarakan event ini dan tracknya memang keren sekali dan benar-benar cocok buat memompa adrenalin pegowes.

Nglanggeran-Tahura Mountain Bike tahun 2017 ini juga mengadakan event serupa namun tentu dikemas dengan track yang lebih menantang dan lebih menggiggit untuk pecinta Uphil dan dwonhill, batu cadas dan semak belukar di kanan kiri, serta deretan kali dan sawah yang memanjakan mata peserta, dan deretan tanjakan dan turunan yang akan memberikan rasa sensasi tersendiri karena medan yang sangat berbeda dibanding biasanya.

Jogja Happy Bikers setiap event Nglanggeran-Tahura Mountain Bike selalu mengikuti dan anggota JHB memang tergolong penghobi perosotan alias downhill terbukti sudah beberapa kali mengikuti event downhill selalu mendapatkan kesempatan juara. Jogja Happy Bikers yang dimotori oleh Mas Itok, Mas Catur Adhy Purna , Mas Untoro Sighe, dan srikandi JHB yaitu mbak Ratna Widayanti dan masih banyak lagi yang jago dalam urusan gowes perosotan.

JHB setiap dalam event selalu kompak dan terkoordinir dengan baik dan saya membuktikan sudah beberapa kali mengikuti acaranya selalu asyik dan menyenangkan, JHB tidak setiap selalu gowes dengan tema menguras adrenalin namun juga JHB membangun nilai kebersamaan yang ditonjolkan untuk memberikan kesan mendalam setiap event yang diadakannya.

Kiprah JHB sudah tidak perlu diragukan baik dalam sesi event, sosial dan kebersamaan yang senantiasa menjunjung nilai sportifitas dan nilai sosi-budaya yang kental yang memang terlahir dari masyarakat Jogja yang adem, kekeluargaan senantiasa berada pada posisi tertinggi dalam semua kegiatan yang diselenggarakan.

Sumber Artikel by Kangpoer Photo by brobali