UGM NOW

Keberadaan Sepeda Kampus UGM Di Tinjau dari Smart Green Kampus

Keberadaan sepeda di kampus UGM sudah cukup lama dan sudah di distribusikan di unit-unit dan fakultas seluruh UGM dengan di fasilitasi tempat untuk memarkir sepeda untuk keamanan dan perlindungan dari cuaca. 

Sepeda yang saat ini sudah sedemikian trend dikalangan pegowes sehingga tercipta komunitas-komunitas di Jogja ini bahkan sampai puluhan atau mungkin bisa ratusan yang sedemikian konsen dengan sepeda sebagai ajang untuk olahraga dan untuk kegiatan outdoor. 

Sepeda sejauh ini keberadaan di kampus UGM seperti tenggelam dimakan oleh isu-siu politik yang terus menerus membidik UGM yang berakibat pembahasan sepeda sepi pemberitaan bahkan tenggelam kalah dengan isu-isu baru yang menggelitik mahasiswa dan dosen.

Apakah sepeda kampus UGM akan tetap eksis bahkan akan dikembangkan dengan mempola atau metamorfosis kampus UGM sebagai salah satu kampus yang menganut Smartgreen dengan titik temu pada sepeda kampus. Sepeda dapat dikembangkan tanpa merubah image kampus sebagai tempat orang berdedikasi untuk pengembangan ilmu, sejauh mana sepeda dapat dikembangkan baik dari segi pemanfaatan, spesifikasi sepeda ini yang menarik UGM dapat bekerjasama dengan pihak produsen sepeda untuk mengembangkan konsep-konsep sepeda yang dapat dipakai masa depan yang dapat digunakan multiplayer ( bisa anak sampai orang tua dengan teknologi dan terapan yang dikembangkan oleh UGM) selama ini produsen sepeda dengan konsep yang maju masih berada di luar negeri.

UGM dengan sepeda dapat menjadi inisiator, pencipta, pengembang dan sebagai laboratorium pengujian, spesifikasi dan lain sebagainya, memiliki suatu bengkel dan laboratorium sepeda. Dimana segala smartgreen akan tercipta jika selama ini penggunaan sepeda di kampus UGM sudah di apresiasi dengan fasilitas pinjam pakai sepeda, namun sejauh ini belum ada reward pengguna sepeda baik untuk mahasiswa, staff dan dosen dengan penggunaan smartgreen segala aktifitas civitas akadmeik akan terpantau CCTV siapa saja yang konsen dengan menggunakan sepeda.

Bahkan Kampus UGM berani mengambil inisiatif dies natalis sudah membuat ajang bersepeda walau masih terbatas kalangan tertentu saja. Nah bagaimana event sepeda ini di gaungkan setiap waktu, baik pada event seminar, dies natalis departmen, atau fakultas selalu hajatan dengan konsep ada “Sepeda sejuta saudara”.

Sepeda saat ini disamping harganya yang sudah nggak wajar bagi saya pribadi karena untuk merakit sepeda yang bisa dibilang nyaman bisa diatas 10 juta kalau beli di toko sepeda, nah tentu peluang ini bisa ditangkap UGM menilik smartgreen mendapatkan usaha kusus : toko sepeda cash and credit kusus untuk civitas akademik UGM dan penjualan secara umum. 

Layanan usaha UGM akan toko sepeda bisa breakdown dengan komitmen untuk pengembangan, inisiator, pencipta, dan sebagai laboratorium pengujian, spesifikasi dan lain sebagainya, memiliki suatu bengkel dan laboratorium sepeda UGM.

Jadilah sebagai civitas akademik yang bangga dengan sepeda sesuai konsep smartgreen kampus UGM, gunakan sepeda hasil pengembangan dan uji materi dari UGM, ah baru wacana….semoga tulisan ini dapat membuka UGM untuk mengambil hikmah dari semaraknya sepeda kampus yang seperti mati suri.

Sumber artikel : kangpoer      Photo by UGM