Plunyon Kalikuning Cangkringan Real of Paradise
Plunyon Kalikuning Cangkringan terletak di Kedungsriti, Sidorejo, Umbulharjo, Kecamatan Cangkringan yang berada di hulu Kalikuning. Plunyon tempatnya agak tersembunyi karena di bantar kalikuning yang masuk melalui jalan kampung yang biasa di lalui untuk mencari rumput. Jika anda dari Pakem masuk jalur ke arah golf merapi bisa lewat jalan kaliurang atau melalui jalan Merapi Golf, kalau sudah bertemu perempatan Lapangan Golf Merapi silahkan anda lurus ke utara atau naik ke arah Kaliadem, The Lost Word Castle, Kopi Merapi, Bumi Perkemahan Kleresede, Stonehenge Merapi, Museum Mini Sisa Hartaku, The Lost World Park. Merupakan area wisata baru yang sangat viral pada saat ini.
Jika sudah sampai di pertigaan sebelum ke arah Kopi Merapi atau The Lost World Park – Castle silahkan anda belok ke kiri ada batu di samping kiri pertigaan anda masuk terus saja kurang lebih 500 meter dari jalur utama Kaliadem, anda sampai ke pintu masuk kawasan Wisata Plunyon atau Obyek Wisata Alam (OWA) Plunyon. Dengan tiket per orang 10.000 sudah termasuk parkir motor maupun mobil.
Obyek Wisata Alam Plunyon saat ini sudah beroperasi secara penuh untuk menyambut datangnya wisatawan dalam menikmati surganya keindahan alam dan kicau burung-burung alam yang masih bebas di sekitar area ini. Namun biasanya anda sedikit terganggu dengan lalu lalangnya pencari rumput di kawasan wisata ini. OWA Plunyon menyediakan bentang alam atau panorama alam yang sangat spesifik dengan keindahan tebing/lereng, hutan, sungai dan jembatan fenomenal yang sangat elok untuk acara prewedding dan photo-phot yang sangat eksotik dan instagramable. Tentu anda harus mengabadikan moment wisata disini yang sangat indah dan luar biasa panorama yang begitu lengkap ada sungai, hutan, jembatan dan kecaian burung di kanan kiri wisata ini. Tak jarang dijumpai cuitan elang jawa di atas Plunyon yang masih banyak dijumpai di kawasan ini.
Untuk memberikan kesan dan penasaran anda silahkan lihat video : Plunyon Kalikuning Cangkringan Full Open Operasional 2021
Semoga artikel ini bermanfaat kepada pembaca yang ingin berlibur di Plunyon atau tempat lain, blog ini saya suguhkan wisata-wisata terbaik di Jogjakarta dan sekitarnya, terima kasih atas kunjungan anda di blog ini dan di channel Plesir, silahkan like, comment dan subscribe. (Artikel by Kangpoer photo dan video by kangpoer)